cara mengetahui dan mengatasi anemi

assalamualaikum
ok

disini saya jelasin beberapa hal seputar anemia ya
berhubungan yang mengalami banyak yang berstatus mahasiswa termasuk saya :)

to the point
Anemia adalah turunnya kadar sel darah merah atau hemoglobin dalam darah.
Anemia biasanya sudah dapat dideteksi dengan pemeriksaan darah lengkap di laboratorium. bisa juga liat di konjungtiva mu liat pucat apa enggak, liat juga keadaan umum gimana,,,,
lemah? pucat? sering mengantuk ...

kita bisa melakukan pemeriksaan darah lengkap
Pemeriksaan darah lengkap adalah pemeriksaan yang dilakukan pada darah manusia dengan menghitung seluruh komponen pembentuk darah. Saat ini pemeriksaan darah lengkap dilakukan dengan menggunakan mesin khusus. Komponen pembentuk darah antara lain :
  • Sel darah merah (RBC).
  • Hematokrit.
  • Hemoglobin.
  • Sel darah putih (WBC).
  • Komponen sel darah putih.
  • Trombosit/Platelet.
Hanya tiga teratas dari keenam komponen darah ini yang berperanan dalam mendeteksi terjadinya anemia
atau seperti saya kemarin hanya melakukan pemeriksaan dengan menggunakan tes HB
anemia ringan : 9-10
anemia sedang : 4-8
anemia berat :1-3

normalnya bisa 11

kalau saya kemarin 9,2


Penyebab anemia

Berikut adalah beberapa penyebab anemia yang paling sering ditemukan.

Kekurangan zat besi
Perempuan akan lebih mudah menderita anemia bila dibandingkan dengan laki laki karena perempuan mengalami kehilangan darah tiap bulan saat menstruasi. Perempuan juga rentan mengalami kekurangan zat besi.
Pada orang dewasa, kekurangan zat besi sering disebabkan oleh karena kehilangan darah khronis seperti menstruasi. Kehilangan darah khronis juga bisa disebabkan oleh karena kanker terutama kanker pada usus besar.
Pada bayi dan anak anak, anemia kekurangan zat besi biasanya disebabkan karena kurangnya asupan makanan yang mengandung zat besi.

Perdarahan
Perdarahan yang banyak saat trauma baik di dalam maupun di luar tubuh akan menyebabkan anemia dalam waktu yang relatif singkat. Perdarahan dalam jumlah banyak biasanya terjadi pada maag khronis yang menyebabkan perlukaan pada dinding lambung.

Genetik
Kelainan herediter atau keturunan juga bisa menyebabkan anemia. Kelainan genetik ini terutama terjadi pada umur sel darah merah yang terlampau pendek sehingga sel darah merah yang beredar dalam tubuh akan selalu kekurangan. Anemia jenis ini dikenal dengan nama sickle cell anemia. Gangguan genetik juga bisa menimpa hemoglobin yang mana produksi hemoglobin menjadi sangat rendah. Kelainan ini kita kenal dengan nama thalasemia.
Kekurangan vitamin B12
Anemia yang diakibatkan oleh karena kekurangan vitamin B12 dikenal dengan nama anemia pernisiosa.
.
Penyebab anemia yang lain masih banyak, cuma karena keterbatasan tempat maka saya hanya menulis yang sering dijumpai saja.
Cara pengobatan
Seperti halnya penyakit lain, pengobatan anemia juga harus ditujukan pada penyebab terjadinya anemia.
Suplemen besi diperlukan pada anemia yang disebabkan oleh karena kekurangan zat besi. Pemberian suntikan vitamin B12 diperlukan untuk mengkoreksi anemia pernisiosa. Transfusi darah merupakan pilihan untuk anemia yang disebabkan oleh perdarahan hebat.

anda juga bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi
Daun hijau: Sayuran seperti bayam, seledri, brokoli, kubis, lobak, kembang kol, kangkung, selada dan kentang manis sangat sehat untuk tubuh. Ini bisa mengontrol berat badan dan juga meningkatkan jumlah darah. Sayuran berdaun hijau juga menjaga sistem pencernaan selalu aktif.

Besi: Ini merupakan mineral penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Besi tidak hanya menguatkan tulang, tetapi juga memasok oksigen dalam sistemnya. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia. Anda bisa mengonsumsi daging merah, asparagus, kurma, almond, tiram, kentang, dan kismis.

Buah: orang anemia disarankan untuk makan banyak buah dan sayuran daun hijau. Makanan ini tidak hanya bergizi, tapi juga efektif dalam meningkatkan jumlah darah dalam tubuh. Makanlah aprikot, semangka, apel, anggur, kismis, dan plum untuk meningkatkan aliran darah dalam tubuh.
Makanan bergizi ini dapat meningkatkan jumlah darah yang rendah dan menguatkan kekebalan tubuh Anda.

done
ok semoga bermanfaat



Categories:

Leave a Reply